Home » » 5 Alasan Cowok Jarang Mandi

5 Alasan Cowok Jarang Mandi

Written By Unknown on Selasa, 24 Desember 2013 | 22.53

Bagi sebagian orang mandi itu sebuah ritual rutin yang harus dijalani setiap hari. Gak tahu kenapa ritual itu menjadi sebuah tradisi. Mungkin ada yang mengangap dengan mandi badan terlihat segar tapi kalau ngantuk ya tetep aja loyo. Bisa menghilangkan kontoran debu dan sebagainya, tapi kalau habis mandi jalan keluar kena debu, sama aja gak mandi dong. Jadi, masih penting kah mandi itu? Okay! Disini ada 5 alasan kenapa cowok jarang mandi!


1. Gak ada air
Ya sih, air merupakan bahan baku untuk mandi. Tanpa air ya gak bisa mandi. Mandi itu beda sama wudhu, kalau wudhu gak ada air bisa diganti dengan debu (tayamum) tapi kalau mandi gak ada air butuh lebih dari sekedar butiran debu untuk melakukannya.
Biasanya sih gak ada air, gara - gara mati listrik, kemarau panjang atau air habis karena buat mandi in hewan peliharaan atau tanaman, sampai - sampai lupa kalau dirinya belum mandi dan air sudah habis.

2. Masih wangi
Perhatikan bau cowok, kalau dia bau parfum yang menyengat, itu artinya dia gak mandi. Simpel, bau parfum dipake untuk memanipulasi hidung agar tidak ketahuan kalau sejujurnya bau nya sangat busuk karena gak mandi. Waspadai itu!
Tapi kalau bau yang kalian cium adalah bau wangi yang baunya tidak pernah hilang selama tujuh hari artinya cowok itu mandi pakai molto ultra sekali bilas. Simpel dengan sekali mandi aroma nya bertahan sampai tujuh hari. Gak percaya? Silahkan coba.

3. Lupa waktu
Karena banyak sekali tugas dan pekerjaan yang menumpuk, seringkali cowok menunda untuk mandi. Jika pekerjaan itu ditinggalkan, misalnya, pada pagi hari menjelang sore, cowok lagi bangun tidur masih slimutan hangat kemudian sms an atau bbm an, dsb (merupakan salah satu pekerjaan #tolongdicatat) apabila cowok itu meninggalakan semua pekerjaannya itu untuk mandi maka dapat dipastikan semua pekerjaan nya itu akan terhenti. Jadi pekerjaan semacam itu dapat membuat cowok lupa waktu untuk mandi.

4. Sabun habis
Selain air, sabun juga berperan penting ketika mandi. Kalau gak ada sabun, yaaaa ada yang kurang gitu. Maksudnya serasa gak mandi meski cuma diguyur air doang tapi selesai mandi gak ada bau nya, atau baunya gak berubah sebelum dan sesudah mandi. Ini kayak makan sayur tanpa sayur, jadi ada yang kurang aja gitu. Betapa pentingnya sabun untuk mandi bukan.

5. Buru - buru
Dan yang terkahir adalah karena cowok itu suka buru - buru, kalau janji, berangkat kuliah, atau ngumpulin tugas, semuanya dilakukan H-5menit sebelum deadline. Karena cowok itu gak suka ribet, jadi ya bangun tidur, cukup ambil segelas dari galon, oleskan pada kelopak mata, dan kumur - kumur. kalau masih ada sisa airnya ya tinggal diminum aja hitung - hitung buat sarapan.

Itu adalah 5 alasan kenapa cowok jarang mandi. Mungkin masih banyak lagi alasan lainnya, kalau kalian punya alasan sendiri kenapa jarang mandi, share aja alasan kalian disini :)
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

[Trailer] Opor Operan

Mlaku Mlaku Dab!

Instagram

Tips and Tricks


 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. NB! - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modified by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger